Minggu, 10 Juli 2011

SADAR AKAN ROH YANG BERDOA DALAM HATI KITA



Meditasi merupakan sarana untuk semakin menyadari akan Roh yang berdoa di dalam diri kita dan tergantung pada ketekunan kita untuk mengucapkan mantra (kata-doa). Bila kita tekun mengucapkan mantra maka kita menjadi semakin sadar bahwa Roh yang berdoa di dalam diri kita.
Pengulangan yang setia akan kata-doa inilah yang menyatukan seluruh bagian dalam diri kita. Mengapa demikian? Karena pengulangan kata-doa yang terus menerus membawa kita kepada keheningan, konsentrasi, kepada tingkat kesadaran yang memampukan kita untuk membuka pikiran dan hati kita bagi karya cinta Allah di kedalaman hati kita.

Untuk memahami proses selanjutnya, mulailah duduk tenang dan senyaman mungkin dan kemudian ucapkanlah mantra anda dalam keheningan pikiran anda : Ma-ra-na-tha. Ulangilah kata ini secara perlahan-lahan, tenang, dan ucapkanlah itu dengan setia selama waktu meditasi anda.
Kita mulai dengan mengucapkan mantra di dalam pikiran kita. bagi mereka yang telah begitu kuat menggunakan pikirannya, tidak ada jalan lain untuk masuk dalam proses meditasi selain melalui pikirannya. Tetapi ketika kita mengucapkan mantra kita dengan setia, mantra mulai tidak begitu banyak bergema dalam kepala kita tetapi lebih didalam hati kita. Ia mulai berakar di dalam hati kita yang terdalam.
(The teaching of John Main on Christian Meditation - WCCM Sby)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar